Soal Seni Musik Kelas 6 SD/MI Unit 1 Bernyanyi dengan Baik (Pembahasan Cara Bernyanyi) + Kunci Jawabannya

Soal Seni Musik Kelas 6 SD/MI Unit 1 Bernyanyi dengan Baik + Kunci Jawabannya
Sekolahmuonline.com - Soal Seni Musik Kelas 6 SD/MI Unit 1 Bernyanyi dengan Baik (Pembahasan Cara Bernyanyi) + Kunci Jawabannya. Bapak Ibu Orang Tua atau Wali Murid kelas VI SD/MI yang kami hormati, Anak-anak kelas 6 SD/MI yang kami sayangi, berikut ini Sekolahmuonline sajikan contoh soal Seni Musik Kelas VI SD/MI Kurikulum Merdeka. Postingan kali ini menyuguhkan soal-soal Seni Musik Kelas 6 Unit 1 Bernyanyi dengan Baik lengkap dengan kunci jawabannya.

Silakan dibagikan dengan cucu, putra-putri Bapak/Ibu, keponakan, adik atau siapa saja yang memang membutuhkan. Soal-soal di bawah ini cocok digunakan untuk belajar secara mandiri.

Seni Musik kelas VI SD/MI Kurikulum Merdeka terdiri dari empat unit yang masing-masing unit meliputi beberapa kegiatan belajar.

Keempat unit dari Seni Musik kelas 6 tersebut adalah sebagai berikut:
Unit 1 Bernyanyi dengan Baik
Unit 2 Bermain Alat Musik
Unit 3 Membuat Karya Musik Sederhana
Unit 4 Menampilkan Karya Musik

Contoh Soal Seni Musik Kelas 6 SD/MI Kurikulum Merdeka Unit 1 Bernyanyi dengan Baik (Cara Bernyanyi) + Kunci Jawabannya


Seni Musik kelas 6 SD/MI Unit 1 Bernyanyi dengan Baii terdiri dari tiga kegiatan belajar, yaitu:
A. Kegiatan Belajar 1: Cara Bernyanyi
B. Kegiatan Belajar 2: Menyanyikan Lagu Daerah
C. Kegiatan Belajar 3: Menyanyikan Lagu Modern

Nah, berikut ini soal Seni Musik Kelas VI SD/MI Kurikulum Merdeka Unit 1 Bernyanyi dengan Baik khususnya pembahasan kegiatan belajar yang pertama yaitu Cara Bernyanyi. Soal terdiri dari soal-soal pilihan ganda,soal benar-salah,dan sola uraian. Selamat membaca dan mempelajarinya.

A . Soal Pilihan Ganda Seni Musik Kelas 6 SD/MI Unit 1 Bernyanyi dengan Baik: Kegiatan Belajar 1 Cara Bernyanyi


Berilah tanda silang (X) untuk pilihan A, B, C, atau D yang jawabannya benar!

1. Perubahan rongga dan ruang yang terjadi dalam saluran suara untuk menghasilkan bunyi atau bahasa disebut...
a. Artikulasi
b. Ekspresi
c. Phrasering
d. Intonasi

2. Ketepatan penyajian tinggi rendah nada (dari seorang penyanyi) disebut...
a. Artikulasi
b. Ekspresi
c. Phrasering
d. Intonasi

3. Suatu teknik pemenggalan kalimat musik menjadi bagian-bagian yang lebih pendek lagi disebut...
a. Artikulasi
b. Ekspresi
c. Phrasering
d. Intonasi

4. Kemampuan penyanyi menyesuaikan isi dan jiwa lagu sesuai dengan kehendak pencipta lagu disebut ....
a. Artikulasi
b. Ekspresi
c. Phrasering
d. Intonasi

5. Sikap bernyanyi adalah bernyanyi dengan posisi atau sikap tubuh yang baik dengan cara ....
a. Duduk
b. Jongkok
c. Berdiri
d. Berbaring

Kunci Jawaban Soal Pilihan Ganda Seni Musik Kelas 6 SD/MI Unit 1 Bernyanyi dengan Baik


1. A. Artikulasi
2. D. Intonasi
3. C. Phrasering
4. B. Ekspresi
5. C. Berdiri

Pembahasan:
1. A
Pembahasan:
Artikulasi merupakan perubahan rongga dan ruang pada saluran suara untuk menghasilkan bunyi atau bahasa. Artikulasi bisa disebut juga dengan pengucapan kata atau lafal.

Artikulasi ini sangat penting dilakukan karena akan berdampak kepada kejelasan vokal yang dihasilkan ketika bernyanyi. Jika artikulasi tidak terdengar jelas, maka kata yang diucapkan tidak akan bisa diartikan atau dicerna oleh pendengar. 

2. D
Intonasi adalah ketepatan tinggi rendah nada (dari seorang penyanyi). Intonasi juga bisa disebut dengan ketepatan suatu nada (pitch) Ketika bernyanyi perlu diperhatikan tinggi rendah nada pada lagu yang dinyanyikan, sehingga nada yang terdengar akan tepat atau tidak fals.

3. C
Phrasering adalah suatu teknik pemenggalan kalimat musik menjadi bagian-bagian yang lebih pendek lagi, pada phrasering ini tetap mempertahankan kesatuan arti. Phrasering ini erat hubungannya dengan teknik pernafasan.

Adapun tujuan phrasering adalah untuk memenggal kalimat musik pada lagu secara tepat sesuai dengan isi kalimat. Jadi untuk mengungkapkan suatu lagu dapat lebih mendekati kebenaran yang ada didalamnya sesuai dengan pesan
lagu yang akan disampaikan ketika bernyayi.

4. B
Ekspresi merupakan penjiwaan lagu. Kemampuan penyanyi menyesuaikan isi dan jiwa lagu sesuai dengan kehendak pencipta lagu.

5. C
Sikap bernyanyi adalah bernyanyi dengan posisi atau sikap tubuh yang baik dengan cara berdiri sehingga dapat memberikan keleluasaan dalam proses pernapasan dan dapat mempengaruhi kualitas suara.


B . Soal Benar atau Salah Seni Musik Kelas 6 SD/MI Unit 1 Bernyanyi dengan Baik: Cara Bernyanyi


Jawablah dengan Jawaban benar jika benar atau kolom salah jika salah!

1. Intonasi merupakan ketepatan penyajian tinggi rendah nada (dari seorang penyanyi)

2. Ekspresi merupakan perubahan rongga dan ruang yang terjadi dalam saluran suara untuk menghasilkan bunyi atau bahasa.

Kunci Jawaban Soal Benar atau Salah Seni Musik Kelas 6 SD/MI Unit 1 Bernyanyi dengan Baik: Cara Bernyanyi


1. Benar
2. Salah

C . Soal Esai Seni Musik Kelas 6 SD/MI Unit 1 Bernyanyi dengan Baik: Cara Bernyanyi


1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan intonasi!

2. Mengapa ketika bernyanyi harus dengan cara yang baik?

3. Sebutkan apa saja sikap dalam bernyanyi?

4. Sebutkan dan jelaskan dua jenis huruf yang harus diperhatikan dalam bernyanyi!

5. Sebutkan hal-hal yang harus dipahami oleh penyanyi agar dapat menjiwai lagu (ekspresi)! 

Kunci Jawaban Soal Esai Seni Musik Kelas 6 SD/MI Unit 1 Bernyanyi dengan Baik: Cara Bernyanyi


1. Intonasi merupakan ketepatan penyajian tinggi rendah nada (dari seorang penyanyi)

2. Karena untuk menghasilkan suara atau nyanyian dengan baik

3. Sikap bernyanyi adalah bernyanyi dengan posisi atau sikap tubuh yang baik dengan cara berdiri sehingga dapat memberikan keleluasaan dalam proses pernapasan dan dapat mempengaruhi kualitas suara.

Adapun sikap bernyanyi, yaitu :
1) Berdiri dengan tegak, rileks, dan bertumpu pada kedua kaki
2) Bahu tidak tegang
3) Wajah rileks dan tidak tegang

4. Ada dua jenis huruf yang harus diperhatikan dalam bernyanyi, yakni :
• Huruf vokal atau huruf hidup
Huruf vokal terdiri dari A, I, U, E, O. Cara melatih melafalkan huruf vokal tanpa penambahan huruf lainnya. Jika huruf A berarti dibaca “A” bukan “AH” dan begitupun huruf vokal lainnya.

• Huruf konsonan atau huruf mati
Huruf mati ini merupakan huruf yang tidak termasuk ke dalam huruf hidup. Berlatih melafalkan huruf bisa dengan mempraktikkan menghadap ke depan cermin.

5. Ekspresi merupakan penjiwaan lagu. Kemampuan penyanyi menyesuaikan isi dan jiwa lagu sesuai dengan kehendak pencipta lagu.

Agar dapat berekspresi yang baik dalam menyanyikan lagu, penyanyi harus memahami beberapa hal, seperti :
1. Menguasai materi lagu.
2. Mengerti isi lagu.
3. Menerapkan teknik phrasering dengan baik.
4. Memahami tanda-tanda yang terdapat dalam lagu, contohnya tanda tempo (cepat atau lambatnya lagu), tanda dinamika (keras atau lembutnya suara), dan tanda ekspresi.

Demikian postingan Sekolahmuonline tentang Contoh Soal Seni Musik Kelas 6 Kurikulum Merdeka Unit 1 Bernyanyi dengan Baik (Pembahsan Cara Bernyanyi) Lengkap dengan Kunci Jawabannya. Semoga bermanfaat. Silakan baca-baca postingan Sekolahmuonline yang lainnya.
Mei Inarti
Mei Inarti Seorang Guru Sekolah dan Ibu Rumah Tangga