Soal Fisika Kelas 10 Bab 9 Inti Atom dan Radioaktivitas [Part 2] ~ sekolahmuonline.com

Soal Fisika Kelas 10 Bab 9 Inti Atom dan Radioaktivitas [Part 2] ~ sekolahmuonline.com. Para pembaca Sekolahmuonline, berikut ini Sekolahmuonline sajikan Bagian Kedua (Part 2] dari contoh soal Fisika kelas 10 Bab 9 yang membahas Inti Atom dan Radioaktivitas. Silahkan dibaca dan dipelajari, semoga bermanfaat. Jika menemukan kesulitan, diskusikan dengan teman belajar atau guru fisika di kelasmu.
Soal Fisika Kelas 10 Bab 9 Inti Atom dan Radioaktivitas [Part 2]
Bagi pembaca yang belum membaca bagian pertama (Part 1), silahkan baca postingan Sekolahmuonline yang berjudul:

Fisika kelas 10 Bab 9 Inti Atom dan Radioaktivitas terdiri dari tiga kegiatan pembelajaran, yaitu:
- Pertama: Inti Atom mencakup lambang dan nama nuklida, nukleon, energi ikat inti, isotopp, dan kestabilan inti
- Kedua: Radioaktivitas mencakup partikel radiasi, daya tembus, daya ionisasi waktu paruh, dan pelemahan, serta manfaat dan bahaya radiasi
- Ketiga: Reaksi inti mencakup reaksi peluruhan, reaksi fisi, reaksi fusi, deret radioaktivitas, dan energi reaksi

Soal Fisika Kelas X Bab 9 Inti Atom dan Radioaktivitas [Part 2]

Disclaimer: Bila ditemukan penulisan simbol-simbol yang tidak tepat, maka silahkan Anda lihat bagian screenshot/capture soalnya. Ada di bagian bawah soal dan jawaban
Jawablah soal-soal berikut ini dengan jawaban yang benar dan tepat!

1. Bandingkan antara sinar alpha dan sinar beta! Manakah yang memiliki daya tembus lebih besar? Mana yang daya ionisasinya lebih besar? Mengapa demikian?

Kunci Jawaban:
Sinar alpha terdiri atas dua proton dan dua netron, bermuatan listrik +2
Sinar betha bermuatan listrik -1
Maka sinar alpha memiliki daya ionisasi lebih besar, daya tembusnya rendah
karena ukurannya lebih besar
Sinar beta memilki daya tembus besar, dan daya ionisasi lebih kecil

2. Jelaskan tiga radioistop yang bermanfaat di bidang kesehatan dan dua manfaat di bidang pertanian!

Kunci Jawaban:
a. Tiga radioisotop yang bermanfaat bagi kesehatan:
• Titanium – 201 Mendeteksi kerusakan jantung, digunakan bersamaan Tc- 99
• Krom – 51: Untuk scanning limpa
• Fe -59: Mempelajarai pembentukan sel darah merah

b. Dua radioisotop yang bermanfaat dalam bidang pertanian:
• Posfor – 32: Mengira jumlah pupuk yang diperlukan
• Oksigen – 15: Menganalisis proses fotosintesis

3. Hitunglah aktivitas inti atom 10 gram
238𝑈
92
yang mempunyai waktu paruh T = 7,07.108 s!

Kunci Jawaban:
Jumlah partikel N = mol x NA =
10/238 𝑥 6,02 𝑥10²³ = 2,529𝑥10²²

Konstanta peluruhan λ =0,693/𝑇 = 0,693/7,07 𝑥 108 = 9,80𝑥10−¹010𝑠−¹

Aktivitas A = λ.N =
9,80𝑥10−10𝑠−1. 2,529𝑥1022 = 2,478𝑥1013𝑠−1= 2,478𝑥1013 𝐵q

4. Suatu atom radioaktif mula mula mempunyai aktivitas inti 20 Ci. Apabila waktu paruh atom itu 2 jam, hitunglah aktivitas intinya setelah 4 jam kemudian!

Kunci Jawaban:
n = t/T = 4/2 = 2
𝐴/𝐴o = (1/2)𝑡/𝑇
𝐴 = 𝐴o(1/2)² = 20 𝑥 ¼ = 5 𝐶i

5. Dalam waktu 48 hari, 63/64 bagian suatu unsur radioaktif meluruh. Berapa waktu paruh unsur radioaktif tersebut?

Kunci Jawaban:
63/64 bagian meluruh, maka sisanya
1/64 = (½)6
Waktu paruh T = 𝑡/𝑛 = 48/6 = 8 ℎ𝑎𝑟i

6. Suatu bahan memiliki konstanta pelemahan 0,0231 cm-¹. Berapa besar intensitas radiasi yang hilang setelah menembus tebal 120 cm?

Kunci Jawaban:
HVL = 0,693/π = 0,693/0,0231 = 30 𝑐𝑚
Intensitasi yang tersisa 𝐼𝐼o = (1/2) 𝑥/𝐻𝑉𝐿 = (1/2)¹²°/³° = (½)⁴ = 1/16 bagian
Intensitas yang hilang = 1 − 1/16 = 15/16 = 93,75%

Screenshot Soal Fisika Kelas X Bab 9 Inti Atom dan Radioaktivitas

Soal Fisika Kelas X Bab 9 Inti Atom dan Radioaktivitas lengkap dengan kunci jawabannya

Screenshot Kunci Jawaban Soal Fisika Kelas X Bab 9 Inti Atom dan Radioaktivitas

Kunci Jawaban atau Pembahasan Soal Fisika Kelas X Bab 9 Inti Atom dan Radioaktivitas
Demikian postingan Sekolahmuonline yang menyajikan Bagian Kedua (Part 2) dari contoh soal Fisika kelas 10 Bab 9 pembahasan Inti Atom dan Radioaktivitas lengkap dengan kunci jawabannya. Selamat belajar, silahkan baca-baca juga postingan Sekolahmuonline yang lainnya.

Soal dan rangkuman Fiska Kelas 10:
Rangkuman Fisika Kelas 10:
Mei Inarti
Mei Inarti Seorang Guru Sekolah dan Ibu Rumah Tangga