Soal Pilihan Ganda IPA Kelas 9 Semester 2 Bab Bioteknologi + Kunci Jawabannya ~ Sekolahmuonline.com
Soal Pilihan Ganda IPA Kelas 9 Semester 2 Bab Bioteknologi + Kunci Jawabannya ~ Sekolahmuonline.com. Pembaca Sekolahmuonline, berikut ini kami posting kembali contoh soal Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Kelas 9 SMP/MTs semester 2 (semester genap). Kali ini Sekolahmuonline posting contoh soal Pilihan Ganda IPA Kelas 9 Semester 2 Bab Bioteknologi lengkap dengan Kunci Jawabannya. Kami tambahi juga dengan soal essay. Silahkan dibaca dan dipelajari, semoga bermanfaat.
Soal Pilihan Ganda IPA Kelas 9 Semester 2 Bab Bioteknologi + Kunci Jawabannya
A. Soal Pilihan Ganda IPA Kelas 9 Semester 2 Bab Bioteknologi
Jawablah soal-soal berikut ini dengan memilih huruf A, B, C, atau D pada jawaban yang benar!
1. Ananda sudah melakukan percobaan untuk membuktikan adanya proses fermentasi yang dilakukan oleh ragi pada gula pasir dengan kesimpulan bahwa balon yang mengembang menandakan terdapat aktivitas fermentasi yang terjadi. Perhatikan zat-zat berikut:
1) Alkohol
2) Oksigen
3) Karbon dioksida
4) Energi
Zat-zat yang dihasilkan pada proses fermentasi ditunjukkan oleh nomor….
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 2), dan 4)
C. 1), 3), dan 4)
D. 2), 3), dan 4)
Jawaban: C
2. Dalam penerapannya, bioteknologi konvensional memiliki perbedaan dengan biologi modern yaitu….
A. Menggunakan peralatan yang canggih
B. Menggunakan bagian mikroorganisme seperti potongan gen
C. Sifat mikroorganisme yang digunakan tidak mengalami perubahan
D. Sifat mikroorganisme yang digunakan mengalami perubahan karena adanya rekombinasi DNA
Jawaban: C
3. Bakteri Escherichia coli transgenik yang telah dikloning dengan gen insulin sapi dapat menghasilkan hormon insulin dalam jumlah yang banyak dan kualitas yang baik. Manfaat produk bioteknologi ini adalah untuk….
A. Pengobatan hipertensi
B. Pengobatan diabetes
C. Menghasilkan antibodi
D. Pemisahan logam dari polutan
Jawaban: B
4. Golden rice adalah varietas padi transgenik hasil rekayasa genetika yang dibuat untuk memenuhi kebutuhan pangan yang berkualitas. Rekayasa genetika yang dilakukan adalah menghasilkan beras yang memiliki kandungan beta-karoten (pro vitamin A) pada bagian endospermanya. Kandungan zat ini menyebabkan warna beras tampak kuning. Gen asing yang ditambahkan pada tanaman padi berasal dari mikroba…
A. Erwinia uredovora
B. Escherichia coli
C. Thiobacillus ferrooxidans
D. Lactobacillus bulgaricus
Jawaban: A
5. Bioteknologi dalam bidang pertanian mampu menciptakan Bacillus thuringiensis yang tubuhnya disisipi gen bakteri dari tanaman transgenik. Bakteri ini bermanfaat untuk….
A. Pengolahan bijih besi
B. Mendapatkan antibodi
C. Pengobatan diabetes
D. Pemberantasan hama secara biologis
Jawaban: D
6. Dampak negatif penerapan bioteknologi modern di bidang kesehatan antara lain seperti tersebut di bawah ini kecuali….
A. Menyebabkan alergi
B. Dapat menyerang sistem imunitas manusia
C. Cikal bakal pengembangan bioteknologi modern
D. Munculnya penyakit baru dan kerentanan terhadap penyakit tertentu
Jawaban: C
7. Perhatikan bagan berikut ini
Jawaban: B
8. Bioteknologi memberikan kontribusi positif bagi kehidupan masyarakat. Berikut yang merupakan manfaat bioteknologi bagi lingkungan adalah….
A. Menghasilkan makanan dengan gizi tinggi
B. Menghasilkan produk pertanian yang berkualitas
C. Menghasilkan individu dengan sifat yang diinginkan
D. Menemukan cara mengatasi sampah dengan memanfaatkan mikroorganisme
Jawaban: D
9. Pernyataan berikut merupakan penerapan prinsip bioteknologi
1) Pembuatan alkohol dengan pemanfaatan Saccharomyces sp.
2) Pembuatan nata de coco dengan pemanfaatan Acetobacter xylinum
3) Pemisahan logam dari bijinya dengan pemanfaatan Thiobacillus ferrooxidans
4) Pembuatan hormon pertumbuhan dengan pemanfaatan Escherichia coli
Produksi yang menerapkan prinsip bioteknologi konvensional adalah ….
A. 1 dan 4
B. 1 dan 2
C. 3 dan 4
D. 2 dan 4
Jawaban: B
10. Meningkatnya jumlah penduduk menyebabkan produksi pangan tidak mampu mencukupi kebutuhan. Hal ini juga dipicu semakin sempitnya area budidaya tanaman karena banyak digunakan untuk pemenuhan lahan hunian. Di sisi lain, intensifikasi budidaya pertanian (melalui penggunaan pupuk kimia dan pestisida) menimbulkan dampak negatif bagi lingkungan dan juga dapat menimbulkan bahaya residu pada produk yang mereka konsumsi sehingga berbahaya bagi konsumen. Solusi yang dapat diterapkan untuk menjawab permasalahan tersebut adalah dengan….
A. pembuatan tanaman transgenik yang tahan terhadap serangan hama, penyakit, dan tahan terhadap pestisida.
B. melakukan persilangan tanaman yang mempunyai bibit unggul
C. melakukan budidaya tanaman secara vertikultur
D. meningkatkan impor pangan
Jawaban: A
B. Soal Essay IPA Kelas 9 Semester 2 Bab Bioteknologi
Jawablah soal-soal berikut ini!
1. Jelaskan ciri-ciri bioteknologi konvensional dengan bioteknologi modern! Berikan contohnya!
Jawaban:
Ciri-ciri bioteknologi konvensional dengan bioteknologi modern beserta dengan contohnya:
a. Bioteknologi konvensional:
- Menggunakan peralatan yang sederhana, belum menggunakan teknologi canggih.
- Tidak mengubah sifat organisme yang digunakan.
- Menggunakan teknik fermentasi
- Contoh: tempe, tape, yogurt, kecap
b. Bioteknologi modern
- Menggunakan peralatan dan teknologi canggih.
- Manusia mengubah sifat organisme yang digunakan.
- Menggunakan teknik rekayasa genetika, yaitu pengambilan gen tertentu untuk menghasilkan organisme yang memiliki keunggulan secara genetik.
- Contoh: pembuatan insulin, antibodi monoklonal, kloning,
2. Fermentasi merupakan proses pemecahan glukosa dalam suatu bahan makanan oleh mikroorganisme. Berdasarkan definisi tersebut Ananda dan teman-teman ingin membuat tape dari bahan-bahan yang mengandung karbohidrat selain singkong. Ananda mengumpulkan bahan-bahan yang mengandung karbohidrat seperti ketela rambat dan ketan. Menurut Ananda, apakah bahan-bahan makanan tersebut dapat dibuat tape? Jelaskan.
Jawaban:
Pada dasarnya semua bahan makanan yang mengandung karbohidrat (glukosa) dapat digunakan sebagai bahan dasar dalam fermentasi. Hal ini karena mikroorganisme yang ditambahkan dapat tumbuh dengan baik pada substrat yang sesuai untuk pertumbuhannya. Ketela rambat dan ketan mempunyai kandungan glukosa yang dapat difermentasi sehingga berpotensi untuk dibuat tape
3. Rekayasa genetika dengan teknologi plasmid memungkinkan untuk dihasilkannya insulin yang sangat dibutuhkan oleh penderita diabetes. Jelaskan apa yang dimaksud dengan teknologi plasmid.
Jawaban:
Teknologi plasmid dalam pembuatan insulin dilakukan dengan cara sebagai berikut:
- Isolasi plasmid E.coli,
- Plasmid dipotong pada segmen tertentu menggunakan enzim endonuklease restriksi,
- DNA yang diisolasi dari sel pankreas dipotong pada suatu segmen untuk diambil segmen yang mengkode insulin,
- Potongan DNA tersebut kemudian disambungkan pada plasmid dengan menggunakan bantuan enzim DNA ligase. Hasilnya adalah kombinasi DNA kode insulin dengan plasmid bakteri E.coli yang kemudian disebut DNA rekombinan,
- DNA rekombinan yang terbentuk disisipkan kembali ke sel bakteri,
- Bila E.coli berbiak, maka akan dihasilkan koloni bakteri yang sudah mengandung DNA rekombinan, dalam metabolismenya, bakteri ini akan mampu menghasilkan insulin.
4. Penerapan bioteknologi modern bagi kehidupan manusia di satu sisi memberi dampak negatif terhadap keseimbangan ekosistem. Mengapa demikian? Jelaskan dan berikan contohnya.
Jawaban:
Penerapan bioteknologi modern di satu sisi memberi dampak negatif bagi lingkungan, yaitu terganggunya keseimbangan ekosistem. Contohnya pada pemanfaatan jagung Bt yang mampu menghasilkan pestisida alami ternyata dapat mematikan organisme non target yang sangat bermanfaat untuk menjaga keberlangsungan rantai makanan dalam ekosistem.
5. Sapi Belgian Blue adalah bukti penerapan bioteknologi di bidang peternakan. Apa manfaat penerapan bioteknologi ini? Jelaskan.
Jawaban:
Sapi Belgian Blue adalah bukti penerapan bioteknologi di bidang peternakan yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan daging yang berkualitas. Keunggulan sapi Belgian Blue diantaranya mempunyai perototan yang baik dan ketebalan daging yang lebih. Kandungan lemak pada sapi Belgian Blue yang relatif lebih rendah dan lebih efisien dalam penggunaan pakan
Demikian postingan Sekolahmuonline yang menyajikan contoh Soal Pilihan Ganda dan essay atau uraian mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Kelas 9 Semester 2 Bab Bioteknologi lengkap Kunci Jawabannya. Silahkan baca-baca postingan Sekolahmuonline yang lainnya. Selamat dan semangat belajar.
Lengkap Soal IPA Kelas 9 Semester Genap (Semester 2) silakan baca postingan-postingan yang berjudul di bawah ini:
- Soal Pilihan Ganda IPA Kelas 9 Semester 2 Bab Kemagnetan dan Induksi Elektromagnetik + Kunci Jawabannya ~ sekolahmuonline.com
- Soal Pilihan Ganda IPA Kelas 9 Semester 2 Bab Bioteknologi + Kunci Jawabannya ~ sekolahmuonline.com
- Soal Pilihan Ganda IPA Kelas 9 Semester 2 Bab Partikel Penyusun Benda Mati Dan Makhluk Hidup ~ sekolahmuonline.com
- Soal Pilihan Ganda IPA Kelas 9 Semester 2 Bab Tanah dan Keberlangsungan Kehidupan ~ sekolahmuonline.com
- Soal Pilihan Ganda IPA Kelas 9 Semester 2 Bab Teknologi Ramah Lingkungan ~ sekolahmuonline.com