Soal Essay IPS Kelas 9 Semester 2 Bab 3 Pusat Keunggulan Ekonomi ~ Sekolahmuonline.com

Soal Essay IPS Kelas 9 Semester 2 Bab 3 Pusat Keunggulan Ekonomi ~ Sekolahmuonline.com. Pembaca setia Sekolahmuonline, berikut ini Sekolahmuonline sajikan kembali contoh soal mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) kelas 9 SMP/MTs Semester Genap (Semester 2) lengkap dengan kunci jawabannya.
Soal Essay IPS Kelas IX Semester 2 Bab 3 Pusat Keunggulan Ekonomi


Pada postingan kali ini Sekolahmuonline sajikan contoh soal essay atau uraian IPS Kelas 9 Semester 2 Bab 3 yang membahas tentang Pusat Keunggulan Ekonomi. Silahkan dibaca dan dipelajari, jangan lupa berbagai/sharing kepada yang lainnya. Cukup tekan tombol share sosial media yang Sekolahmuonline sediakan pada postingan ini.

Soal Essay IPS Kelas IX Bab 3 Pusat Keunggulan Ekonomi (Semester 2)

IPS Kelas 9 Semester 2 Bab 3 Pusat Keunggulan Ekonomi, sebagaimana telah Sekolahmuonline sampaikan pada postingan Rangkuman Bab 3 ini meliputi tiga kegiatan pembelajaran, yaitu:
- Kegiatan Pembelajaran 1 Pusat-pusat Keunggulan
- Kegiatan Pembelajaran 2 Pengaruh Pusat Keunggulan Ekonomi
- Kegiatan Pembelajaran 3 Pasar Bebas

Nah, berikut soal essay IPS kelas 9 semester genap Bab 3 Pusat Keunggulan Ekonomi lengkap dengan kunci jawabannya. Selamat belajar. 

Jawablah soal-soal berikut ini dengan jawaban yang benar!

1. Sebutkan 4 tema koridor ekonomi di Indonesia!

Jawaban:
a. Koridor Ekonomi Sumatera memiliki tema pembangunan sebagai “Sentra Produksi dan Pengolahan Hasil Bumi dan Lumbung Energi Nasional”;
b. Koridor Ekonomi Jawa memiliki tema pembangunan sebagai “Pendorong Industri dan Jasa Nasional”;
c. Koridor Ekonomi Kalimantan memiliki tema pembangunan sebagai “Pusat Produksi dan Pengolahan Hasil Tambang & Lumbung Energi Nasional”;
d. Koridor Ekonomi Sulawesi memiliki tema pembangunan sebagai ‘’ Pusat Produksi dan Pengolahan Hasil Pertanian, Perkebunan, Perikanan, Migas dan Pertambangan Nasional;
e. Koridor Ekonomi Bali – Nusa Tenggara memiliki tema pembangunan sebagai ‘’Pintu Gerbang Pariwisata dan Pendukung Pangan Nasional’’;
f. Koridor Ekonomi Papua-Kepulauan Maluku memiliki tema pembangunan sebagai “Pusat Pengembangan Pangan, Perikanan, Energi, dan Pertambangan Nasional”.
2. Jelaskan 4 peranan perusahaan tambang minyak negara bagi perekonomian Indonesia!

Jawaban:
1) Menstimulasi kegiatan perkonomian masyarakat
2) Pendukung anggaran negara melalui kontribusi dividen dan pajak.
3) Memberikan investasi dalam bentuk pembangunan infrastruktur energi yang tidak hanya berperan penting untuk ketahanan energi nasional tetapi juga dalam penyerapan tenaga kerja.
4) Mendukung ketahanan dan kemandirian energi nasional dan membebaskan Indonesia dari ketergantungan impor produk BBM pada 2023 melalui proyek Refinery Development Master Plan dan Grass Root Refinery. 
3. Jelaskan 4 upaya pemerintah untuk meningkatkan produksi batik!

Jawaban:
a. peningkatan kompetensi Sumber Daya Manusia,
b. pengembangan kualitas produk,
c. standardisasi, 
d. fasilitasi mesin dan peralatan,serta
e. promosi dan pameran diberikan kepada para perajin dan pelaku usaha batik untuk meningkatkan daya saing dan kapasitas produksinya
4. Sebutkan 4 peranan PT Freeport bagi perekonomian Indonesia!

Jawaban:
1) Menyediakan lapangan kerja,
2) Menanam investasi untuk membangun infrastruktur di perusahaan Papua,
3) Memberi keuntungan kepada pemerintah Indonesia dan
4) Memberi masukan pajak.
5. Sebutkan 4 kilang minyak yang terdapat di Indonesia!

Jawaban:
1) Kilang Pangkalan Brandan
2) Kilang Dumai/Sei Pakning di Riau
3) Kilang Cilacap
4) Kilang Balikpapan
5) Kilang Kasim
6) Kilang Balongan
7) Kilang Cepu

6. Jelaskan faktor pendorong seseorang melakukan migrasi!

Jawaban:
Faktor pendorong migrasi
a. Makin berkurangnya sumber-sumber alam
b. Menyempitnya lapangan pekerjaan di tempat asal, akibatnya masuknya teknologi yang menggunakan mesin-mesin
c. Adanya tekanan atau diskriminasi politik, agama, suku, di daerah asal
d. Tidak cocok lagi dengan adat budaya/kepercayaan di daerah asal.
e. Alasan pekerjaan atau perkawinan yang menyebabkan tidak bisa mengembangkan karier pribadi.
f. Bencana alam baik banjir, kebakaran musim kemarau atau adanya wabah penyakit.
7. Bagaimana pengaruh pusat keunggulan ekonomi terhadap migrasi?

Jawaban:
Meningkatnya jumlah penduduk di daerah pusat keunggulan ekonomi, karena banyaknya pendatang dari daerah lain karena untuk mendapatkan pekerjaan
8. Bagaimanakah pengaruh pusat keunggulan ekonomi terhadap transportasi?

Jawaban:
a. Meningkatnya pembangunan jalan-jalan menuju pusat keunggulan ekonomi,
b. Meningkatnya sarana angkutan darat seperti bus, kereta api dan lain-lain
c. Meningkatnya kepadatan lalu lintas yang berdampak pada kemacetan
9. Jelaskan pengaruh pusat keunggulan ekonomi terhadap lembaga sosial ekonomi!

Jawaban:
a. Munculnya lembaga pendidikan/sekolah, sebagai contoh di area Freeport dibangun sekolah-sekolah untuk anak-anak para karyawan
b. Munculnya lembaga ekonomi, yang menyalurkan barang-barang dari tempat lain ke pusat keunggulan ekonomi atau sebaliknya, misalnya bahan mentah di datangkan dari daerah lain kemudian barang produksi dikirim ke daerah lain.
c. Lembaga keluarga, yaitu masuknya keluarga-keluarga baru yang datang ke pusat keunggulan ekonomi karena mencari nafkah di pusat keunggulan ekonomi
d. Lembaga politik, berperan dalam mengatur hubungan pemerintah dengan perusahaan-perusahaan yang berada di pusat-pusat keunggulan ekonomi tersebut
e. Lembaga agama, merupakan lembaga yang mengakomodir sistem keyakinan individu. Dengan semakin kompleksnya penduduk akibat migrasi maka berdampak pula pada kompleksnya agama yang dianut masyarakat sehingga perlu adanya lembaga-lembaga agama sesuai yang dianut warga masyarakat di daerah pusat keunggulan ekonomi.
10. Jelaskan pengaruh pusat keunggulan ekonomi terhadap pendidikan dan ketenagakerjaan!

Jawaban:
Pengaruh pada pendidikan
a. Meningkatnya kebutuhan tenaga kerja berpendidikan tinggi
b. Ketatnya persaingan tenaga kerja karena semakin meningkatnya pendidikan 
Pengaruh pada ketenagakerjaan:
a. Bertambahnya kebutuhan tenaga kerja
b. Mengurangi pengangguran

11. Jelaskan 4 kata kunci konsep pasar bebas atau perdagangan bebas!

Jawaban:
a. Perdagangan luar negeri
b. Kesepakatan antar negara
c. Hubungan saling menguntungkan
d. Ekspor dan impor
e. Menghilangkan hambatan perdagangan
f. Tidak ada diskriminasi
12. Sebutkan 4 manfaat perdagangan bebas!

Jawaban:
a. Lebih bebasnya setiap orang dalam mempunyai kekayaan dan
mengolah sumber dayanya masing-masing
b. Kreativitas masyarakat meningkat/berkembang
c. Persaingan antar produsen lebih ketat sehingga kualitas barang
lebih baik
d. Para pengusaha menjadi lebih efektif dan efisien
13. Menurut Ananda, apa sajakah ciri perdagangan bebas?

Jawaban:
a. Kepemilikan alat dan sumber produksi bebas dimiliki oleh semua pihak.
b. Terdapat pembagian kelas dalam perekonomian masyarakat.
c. Adanya persaingan untuk mendapatkan keuntungan sebesar-besarnya.
d. Campur tangan dari pemerintah terbatas

14. Jelaskan upaya yang dapat dilakukan UMKM agar dapat bersaing dalam perdagangan bebas!

Jawaban:
a. Kreatif dalam produk
b. Promosi dengan menggunakan teknologi
c. Selalu berinovasi
d. Mencari modal
e. Mempelajari masalah perizinan
f. Memahami alur melakukan ekspor impor
15. Sebutkan 3 tujuan AFTA!

Jawaban:
a. Menjadikan kawasan ASEAN sebagai tempat produksi yang kompetitif sehingga ASEAN memiliki daya saing tinggi di tingkat global
b. Meningkatkan perdagangan antar negara anggota ASEAN
c. Meningkatkan ketertarikan investasi dari luar negeri dalam bentuk Foreign direct investment

Demikian postingan Sekolahmuonline yang menyajikan contoh soal essay atau uraian mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) kelas 9 SMP/MTs Semester Genap (Semester 2) Bab 3 yang membahas tentang Pusat Keunggulan Ekonomi lengkap dengan kunci jawabannya. Semoga bermanfaat. Silahkan baca-baca postingan Sekolahmuonline yang lainnya.

Lengkap Rangkuman dan Contoh Soal Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) kelas 9 SMP/MTs Semester Genap baca tautan/link di bawah ini:

√ Rangkuman IPS Kelas 9 Semester Genap (Semester 2):
√ Soal Pilihan Ganda IPS Kelas 9 Semester Genap (Semester 2):
√ Soal Essay IPS Kelas 9 Semester Genap (Semester 2):
Mei Inarti
Mei Inarti Seorang Guru Sekolah dan Ibu Rumah Tangga