Contoh Soal PAS Ganjil IPS Kelas 8 Tahun 2020/2021 Lengkap dengan Jawabannya ~ Part 3
Contoh Soal PAS Ganjil IPS Kelas 8 Tahun 2020/2021 Lengkap dengan Jawabannya ~ Part 3. Berikut ini adalah bagian ketiga (Part 3) dari contoh soal Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) kelas 8 SMP/MTs. Bagian ketiga ini terdiri dari soal pilihan ganda nomor 21 s/d soal nomor 30. Selamat belajar dan semoga bermanfaat.
Oh, ya. Jangan lupa sharing/berbagi kepada yang lainnya. Agar manfaatnya semakin panjang kali lebar sama dengan luas. Semakin banyak yang tahu, semakin banyak yang tercerahkan, semakin banyak yang jadi pintar. Jangan diumpetin, disimpan sendiri yaaa... Sharing is caring. Berbagi berarti Anda peduli. Semangat dan selamat belajar!
Bagi kamu yang belum membaca bagian yang pertama (Part 1) dan kedua (Part 2) bisa membacanya pada postingan sebelumnya yang berjudul:
Jawablah soal-soal berikut ini dengan memilih jawaban yang benar dan tepat!
21. Ahmad bekerja sebagai kepala bagian di perusahaan A. Kemudian ia dipindahkan ke perusahaan B dengan jabatan tetap sebagai kepala bagian. Kasus Ahmad merupakan mobilitas ....
A. horizontal
B. vertikal naik
C. intragenerasi vertikal naik
D. intragenerasi vertikal turun
Jawaban: A
22. Mobilitas sosial vertikal adalah ....
A. perpindahan status sosial dalam satu generasi
B. perpindahan status sosial yang tidak sederajat
C. perpindahan status sosial yang sederajat
D. perpindahan status sosial pada dua generasi
Jawaban: B
23. Mobilitas sosial adalah perpindahan posisi dari lapisan yang satu ke lapisan yang lain atau dari dimensi ke dimensi yang lainnya, merupakan pengertian mobilitas sosial menurut...
A. Horton dan Hunt
B. Robert M.Z Lawang
C. Ransford
D. Kimball Young
Jawaban: B
24. Di bawah ini adalah saluran-saluran mobilitas vertikal naik dalam masyarakat, kecuali ....
A. angkatan bersenjata
B. lembaga keagamaan
C. lembaga pendidikan
D. paguyuban mahasiswa
Jawaban: D
25. Faktor pendorong terjadinya mobilitas sosial antara lain adalah ….
A. Perbedaan ras
B. Perbedaan jenis kelamin
C. Komunikasi yang bebas
D. Urbanisasi
Jawaban: C
26. Yang bukan termasuk bentuk-bentuk mobilitas sosial di bawah ini adalah...
A. Mobilitas horizontal
B. Mobilitas vertikal
C. Mobilitas intragenerasi
D. Mobilitas tidak terarah
Jawaban: D
27. Faktor pendorong bagi kelompok masyarakat tidak mampu untuk melakukanmobilitas sosial adalah….
A. penyebab struktural
B. keadaan ekonomi
C. pendidikan rendah
D. situasi politik
Jawaban: B
28. Di bawah ini yang merupakan faktor penghambat mobilitas sosial, kecuali...
A. Pembagian kerja
B. Urbanisasi
C. Perbedaan ras
D. Perbedaan jenis kelamin
Jawaban: A
29. Di bawah ini contoh faktor pendorong mobilitas sosial pada penyebab struktural adalah....
A. seorang anak yang memiliki sikap ulet dan tekun
B. seorang anak yang melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi
C. seorang anak yang migrasi ke daerah lain karena ada konflik
D. seorang anak desa yang mencari pekerjaan di kota
Jawaban: D
30. Perhatikan beberapa contoh saluran mobilitas sosial di bawah ini:
1) PGRI
2) APKOM DIY
4) PBB
3) IDI
5) IMI
Yang termasuk contoh saluran mobilitas sosial pada bidang organisasi profesiadalah ....
A. 1 dan 2
B.1 dan 3
C.2 dan 4
D.2 dan 5
Jawaban: B